Menguntungkan, Ini 5 Bisnis yang Bisa Dijalani Ibu Rumah Tangga

IKLAN 336x280
IKLAN TENGAH
Menambah penghasilan keluarga lewat bekerja

Menjadi ibu rumah tangga pasti disibukan dengan urusan rumah tangga yang melelahkan, mulai dari mengurus anak-anak, memasak makanan untuk keluarga, dan lain sebagainya. 
Hal diatas menjadikan banyak dari ibu rumah tangga kesulitan menyisihkan waktunya untuk menambah penghasilan keluarga lewat bekerja. Padahal kenyataannya tidaklah demikian, sebagai ibu rumah tangga, Anda tetap bisa mengatur waktu untuk bisa bekerja.
Caranya?
Dengan mulai berbisnis kecil-kecilan yang bisa anda lakukan dirumah tanpa harus pergi keluar.
1. Berbisnis Online


Jika Anda ingin berdagang tapi tidak ingin direpotkan dengan membuka sebuah toko, maka bisnis online bisa menjadi pilihan yang sangat tepat.
Mulailah terlebih dahulu menjadi seorang reseller yang menjual barang yang dimiliki para produsen. Tawarkanlah produk tersebut di media sosial Anda atau berbagai marketplace atau e-commerce yang sudah menjamur di Indonesia.
Kunci dari berbisnis online adalah menampilkan gambar produk terbaik agar para pengunjung berminat untuk membeli.
2. Menjahit


Jika Anda seorang ibu rumah tanga yang memiliki keterampilan menjahit, maka tidak ada salahnya untuk menerima pesanan jahit dari para tetangga. Mulailah terlebih dahulu menjajal pasar yang terdekat seperti tetangga, kerabat, dan kenalan yang dimiliki.
Kemampuan menjahit akan sangat menghasilkan jika Anda tekuni dengan serius, sebab beberapa pakaian seperti kebaya membutuhkan ongkos jahit yang tidak murah. 
3. Mengajar Les Privat


Mulailah untuk membuka les privat di rumah dengan mengajarkan anak-anak SD berbagai mata pelajaran yang Anda kuasai. Jika Anda memiliki kemampuan akademik yang baik, peluang bisnis les privat akan sangat menjanjikan untuk dijalani.
Sebab saat ini banyak sekali orang tua yang mencari tambahan pelajaran untuk anak-anak mereka. Jika Anda mampu memberikan biaya yang lebih murah dengan kualitas yang tidak murahan, maka para orang tua tesebut pasti dengan senang hati menggunakan jasa Anda.
4. Membuat Kue Kering


Punya kemampuan memasak ? 
Manfaatkan kemampuan tersebut dengan mulai menjalankan bisnis kue kering rumahan. Pasarkan kue-kue tersebut dengan sistem titip di berbagai kantin sekolah atau bisa juga di warung-warung sekitar rumah Anda.
5. Usaha Spa Rumahan


Jika selama ini Anda hanya menjadi konsumen layanan spa untuk melakukan perawatan tubuh. Maka sekarang tidak ada salahnya jika mulai membuka usaha spa di rumah Anda sendiri.
Agar menarik para konsumen, berikanlah penawaran berupa harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan salon kecantikan yang ada di sekitar. Atau bisa juga dengan menawarkan sebuah konsep unik yaitu perawatan spa dengan menggunakan green tea atau kopi.
Bagaimana sudah memiliki ide untuk dijalankan?
Semoga informasi diatas dapat menginspirasi Anda semua.
IKLAN 336x280
Previous
Next Post »