IKLAN 336x280
Pada artikel kali ini akan membahas tentang kekurangan dan kelebihan lantai Parket serta perawatannya. Bagaimana informasi lengkapnya? Simak deskripsinya sebagai berikut:
Lalu bagaimana dengan plus minus Lantai Parket?
Parket tergolong eksklusif. Jenis kayu untuk parket biasanya dipilih yang kuat, tahan cuaca dan rayap. Parket juga relatif mudah dipasang. Parket hadir dengan beragam warna dan tekstur yang sangat unik dan menarik sesuai jenis kayu. Selain aman, parket menampilkan kesan natural sekaligus elegan. Parket bernuansa cokelat hingga kehitaman mampu menciptakan ruang yang terkesan hangat dan akrab.
Namun ada perbedaan pokok antara parket solid dan parket laminated. Meski harganya relatif lebih mahal, solid parquet relatif lebih kuat dan tahan lama. Parket solid juga memiliki keindahan dan efek fisis kayu yang sebenarnya. Parket solid memiliki sifat higroskopis kayu yaitu mampu menyeimbangkan suhu udara sehingga akan memberi efek sejuk saat udara panas dan memberi efek hangat saat udara dingin. Sebaliknya, parket sintetis yang harganya jauh lebih murah memiliki ketahanan terbatas, dan warna/teksturnya pun cenderung memudar seiring berjalannya waktu.
Lalu bagaimana aplikasi dan perawatan Parket di rumah?
Parket dapat diaplikasikan di bagian mana pun di rumah Anda. Pilihan jenis dapat disesuaikan dengan dana yang tersedia. Perawatan parket relatif mudah dan bisa ditangani oleh siapa pun. Namun ada sedikir perbedaan antara perawatan natural wood parquet dan laminated parquet.
Perawatan natural wood parquet
• Gunakan sapu atau vaccum cleaner untuk mengangkat debu dan kotoran yang menempel, lalu pel dengan kain setengah basah. Untuk pengganti air, gunakan cairan khusus kayu.
• Lakukan perbaikan secara parsial pada bagian yang rusak, misalnya tergores.
• Lakukan pengamplasan dan finishing ulang secara berkala untuk menjaga tampilan alami kayu, juga memberi coating anti rayap
Perawatan laminated parquet
• Gunakan sapu atau vaccum cleaner untuk mengangkat debu dan kotoran yang menempel.
• Pada umumnya parket sintetis tidak tahan air, jadi perhatikan petunjuk khusus dari produsen tentang perawatannya.
Bagaimana? Apakah Anda tertarik untuk menghadirkan kehangatan di rumah dengan memasang lantai kayu dalam bentuk parket?